Elkananda Shah Pimpin PP Simalungun tahun 2019-2023

Advertisement. Advertisement.

 

Simalungun/Sindonewstoday.com

Salah satu organisasi kepemudaan (OKP) yaitu Pemuda Pancasila (PP) cabang kabupaten Simalungun melaksanakan musyawarah cabang (muscab) untuk pemilihan ketua yang baru periode 2019-2023 di Siantar hotel,Pematangsiantar,provinsi Sumatera utara,kamis (15/08/2019)

Salah satu OKP besar tersebut sebelumnya dipimpin oleh Suriawan SH selama dua periode berturut turut.

Diketahui sebelum dilaksanakannya muscab hadir dua kandidat yang siap bertarung merebut kursi nomor satu di tubuh organisasi tersebut yaitu Suriawan SH dan Elkananda Shah SE,namun kala didaulat memberikan kata sambutan saat pembukaan acara muscab,Suriawan yang juga masih menjabat ketua saat ini mengundurkan diri dengan alasan agar organisasi itu dipimpin oleh ketua yang masih berusia muda,cerdas dan tangguh.

Kemenangan Elkananda Shah (35) yang dianggap mutlak langsung disambut meriah oleh seluruh ketua kecamatan kabupaten Simalungun dengan yel yel organisasi.

Dalam sambutannya Elkananda yang biasa disapa Nanda ini mengatakan bahwa dirinya maju sebagai kandidat dan merebut kursi ketua bukan karena kekuasaan melainkan ingin agar organisasi yang dulunya dipimpin oleh ayahnya (Alm.Barkat Shah) lebih besar dan maju.

Sejak saya dikandungan,didalam darah saya mengalir darah PP saya tumbuh berkembang hingga saat ini berada di lingkaran organisasi ini karena ayah saya dulu juga ketua PP kabupaten ini.Saya mau meneruskan jejak ayah saya yang sudah membesarkan PP di Simalungun,ucap Nanda.

Pria yang matang dalam berorganisasi tersebut juga menegaskan bahwa dirinya dan seluruh pengurusnya siap dilantik dalam tahun ini,hal itu diutarakannya kepada Kodrat Shah selaku ketua majelis pimpinan wilayah (MPW) Sumut.

Jika ketua mpw berkenan dan mengijinkan maka saya dan pengurus yang baru siap untuk dilantik tahun ini,tegas Nanda.

Kodrat Shah yang juga hadir dalam muscab,menyambut baik hasik dan keputusan musyawarah,dirinya berharap ditangan kepemimpinan yang baru organisasi itu lebih berkembang.

Saya tegaskan bahwa kedepannya organisasi ini harus lebih maju dan berkembang lagi dengan pimpinan yang baru,ujar Kodrat.

Suriawan SH ditemui media ini sebelum dimulainya acara muscab mengatakan akan legowo dan berjiwa besar dengan apapun hasil dari musyawarah.

Kita harapkan semua berjalan dengan baik,apapun hasil muscab nantinya itulah yang terbaik untuk organisasi,bilang Suriawan.

Saat ditanya pada Nanda usai muscab XIV itu berlangsung,apakah dirinya akan melakukan perombakan kepengurusan di tubuh PP masa kepemimpinannya,pria ini berharap agar semua kader tetap bertahan.

Mari agar semua kader bertahan dan bergabung untuk memajukan PEMUDA PANCASILAini,ujar Nanda

(RICARDO)

Advertisement. Advertisement.

Pos terkait