Tidak Diketahui Apa Penyebabnya, Seorang Pria Paruh Baya Menghantamkan Dirinya Ke Ular Besi

Advertisement.

SindoNewsToday.com-Pematangsiantar (Sumut)

Seorang pria bernama Lukas Butar-butar (50) diketahui menabrakkan dirinya ke ular besi pada Selasa (04/06/2019) sekitar pukul 12.00 wib, Namun tidak diketahui apa penyebabnya.

Warga Simpang Karang Sari yang berada di sekitaran rel kereta api di kagetkan dengan adanya menemukan seorang pria yang tergeletak di lintasan yang sering disebut ular besi tersebut.

Bahkan begitu kagetnya warga sekitar ketika melihat bahwa mayat yang ditemukan tersebut merupakan yang dikenal baik oleh warga bernama Lukas Butar-butar atau sering di panggil pak Veni.

Padahal menurut seorang warga yakni Opung Desi Butar-butar mengatakan bahwa baik sekali bapak Veni yang selama ini dikenal oleh warga sekitar tersebut.

” Menurut ku baik kali bapak Veni itu, Yang baikan sama orang. Baru pulang pesta keluarga dia mau pulang dari belakang, Menurut keterangan sehatnya dia tapi kok bisa gitu ” ucapnya.

Hingga saat ini tidak diketahui apa penyebab pria yang meninggalkan satu orang istri dan tiga orang anak tersebut menghantamkan dirinya ke kereta api minyak bergerbong sembilan tersebut.

Ketika ditanyakan kepada seorang pria yang merupakan bertugas menjaga palang tersebut tidak mengetahui bahwa akan ada orang yang akan melompat kelintasan ketika kereta dengan gerbong sembilan tersebut lewat.

” Saya tidak tahu ada orang bang, Cuma gitu dia sudah melompatkan dirinya ke rel bang baru terlihat ada seseorang yang melompat terseret hingga 10 meter bang ” ucap Wardiansyah Purba yang merupakan penjaga palang tersebut. (Tim/Red)

Advertisement.

Pos terkait